Pada Hari Rabu, 25 Mei 2022 Mahasiswa STP Sahid Surakarta, program studi Usaha Perjalanan Wisata semester 6 melakasanakan kegiatan integrated ke Daerah Yogyakarta, dengan beberapa tujuan yaitu diantaranya Bandara NYIA, Geblek Pari, Studio Alam Gamplong, dan didampingi oleh dosen pembimbing Ibu Debby Fifiyanti, S.Par.,M.Sc.
Integratedi ini dilaksanakan selama satu hari, dimana para mahasiswa diberikan penjelasan mengenai tempat-tempat yang akan dikunjungi, baik sejarah maupun fasilitas yang ada. Kegiatan ini dilaksakan untuk menambah wawasan tentang tempat – tempat akomodasi wisata sebagian yang ada di daerah Yogyakarta, serta menjadi wadah praktik mahasiswa Usaha Perjalanan Wisata untuk meningkatkan kompetensi guiding mengaplikasikan perencanaan perhitungan paket wisata, pemasaran, dan melatih public speaking. Tidak lupa dalam rangkaian integared ini untuk tetap menerapkan protokol Kesehatan yang berlaku.