Uji Kompetensi Skema Tour Leader & Pramuwisata 2022

Pada tanggal 14 Juni 2022 STP Sahid Surakarta Menyelenggarakan program Pelaksanaan Sertifikasi Kompetensi Kerja (PSKK) Tahun Ajaran 2022 Skema Tour Leader & Pramuwisata bagi mahasiswa mahasiswi STP Sahid Surakarta. Kegiatan ini difasilitasi oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi bekerja sama dengan LSP Pariwisata Jhana Dharma Indonesia. Program uji kompetensi ini diselengarakan pada tanggal 14 Juni 2022 dengan bidang-bidang sesuai skema sertifikasi yaitu, Tour Leader dan Pramuwisata.

Pada kesempatan ini dari Tim LSP Jana Daharma Indonesia menyampaikan bahwa Pariwisata menyambut baik kesadaran dari STP Sahid Surakarta untuk mempersiakan diri agar mampu bersaing dengan dunia kerja dan menjadi wirausaha  mengingat peran STP Sahid Surakarta yang sangat strategis dalam mencetak tenaga kerja yang siap pakai dan siap kerja bagi mahasiswa mahasiswi jurusan Pariwisata dan Perhotelan sesuai bidang masing-masing.

 

Skema ini berhubungan dengan pengetahuan dan keterampilan seorang Tour Leader dan Pramuwisata dalam memimpin wisatawan dan memberikan informasi tentang segalah sesuatu yang memiliki daya tarik bagi wisatawan. Memberikan penyelasan apa yang diketahui dan harus diketahui oleh orang yang diberikan Tour Leader dan Pramuwisata. Serta menjawab segalah pertanyaan yang diajukan kepadanya tentang segalah sesuatu yang menarik perhatianya bagi wisatawan. Pada kesempatan ini mahasiswa mahasiswi STP Sahid Surakarta mempersiapkan diri untuk menjadi Tour Leader dan Pramuwisata yang professional dan mampu bersaing dengan dunia kerja di era globalisasi ini.